Lompat ke isi utama

Berita

Selamat Hari Perlindungan Anak Sedunia 2020

Selamat Hari Perlindungan Anak Sedunia 2020

Rahajeng #sahabatbawaslu sameton Badung. Bertepatan dengan Hari Lahir Pancasila ke-75, hari ini dunia internasional juga memperingati hari penting lainnya, yaitu “Hari Perlindungan Anak Internasional” atau The International Day for Protection of Children 2020.

Deklarasi Jenewa dalam Konferensi Kesejahteraan Anak (World Conference for the Wellbeing of Children) tahun 1925 secara garis besar menyatakan bahwa anak harus dicukupi kebutuhan material dan spiritualnya untuk tumbuh kembang dengan pemberian makanan yang bergizi, pelayanan kesehatan jasmani dan rohani, jaminan perlindungan fisik dan mental, serta pemahaman kepada anak untuk memiliki jiwa sosial dan kemanusiaan.

Mari lindungi anak-anak generasi penerus bangsa kita dari segala bentuk intimidasi, rudapaksa, perisakan, atau perundungan, baik secara verbal maupun fisik, dari dalam keluarga sendiri atau dari ancaman predator anak di luar, termasuk ekses negatif gadget, media sosial, internet, dan pergaulan bebas. Pendidikan, perhatian, cinta kasih, dan kehangatan keluarga adalah pencegahan terbaik.

Lindungi juga mereka dari bahaya pandemi Covid-19 dengan menjaga kesehatan dan daya tahan tubuhnya diikuti dengan memberikan contoh penerapan protokol pencegahan Covid-19. Salam sehat dan Salam Awas!